Honda Fit Hybrid Raih Gelar Japan Car Of The Year 2013-2014

Rabu, 20 November 2013
HONDA FIT HYBRID terpilih sebagai "Japan Car of The Year 2013-2014" dari Japan Car of The Year Executive Committee, gelar ini merupakan gelar yang ketiga kali untuk Honda Fit. 
Honda Fit (Jazz) Japan Car Of The Year 2013-2014
Pada periode pertama tahun 2001-2002 telah berhasil merebut Japan Car of The Year dan diikuti oleh Japan Car of The Year pada periode tahun 2007-2008. Dewan juri yang menilai Honda Fit Hybrid sebagai hatcback hybrid yang mempunyai keunggulan tekhnologi terdepan antara lain Intelligent Clutch Drive (i-DCD)serta mempunyai kelapangan kabin yang superior.

Sejak pertama kali diadakan pada tahun 1980, Honda telah meraih 12 kali penghargaan Japan Car of The Year, dimana Honda Civic telah meraih empat gelar, diikuti oleh Honda Fit dan Accord masing-masing mendapat tiga gelar, Honda CR-Z dan Honda Legend masing-masing satu gelar.

Honda Fit Hybrid menggunakan mesin baru yaitu Atkinson cycle DOHC i-VTEC 1,5 liter 7 percepatan (Dual Clutch Transmission) dengan internal high-output motor serta IPU(Intelligent Power Unit) yang terdiri dari baterai lithium-ion. Mesin baru ini mampu menghasilkan konsumsi bahan bakar satu liter untuk 36,4 kilometer. Angka ini merupakan yang tertinggi untuk kendaraan hybrid yang ada dijepang.

Sejak diluncurkan pertama kali pada tahun 2001, Honda Fit telah terjual lebih dari 2 juta unit di Jepang, Honda Fit atau dikenal Honda Jazz dIndonesia kemudian diproduksi di 8 Negara yang berada di 10 wilayah seluruh dunia. Honda Fit (Jazz) telah dipasarkan lebih dari 123 negara di seluruh dunia, dan telah terjual lebih dari 4.870 juta unit

0 komentar:

Posting Komentar

Referral Banners

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.