Yamaha MT - 07 |
TheSlim,- Pada ajang pagelaran EICMA 2013 di Italia, Yamaha kembali menampilkan Sportbike bermesin 700cc yaitu Yamaha MT-07 pada EICMA 2013 tersebut yang sebelumnya juga telah merilis Yamaha MT-09 yang mempunyai kapasitas mesin lebih besar. Kali ini Yamaha membekali MT-07 dengan mesin berkapasitas 689cc dengan desain bodi tanpa fairing sehingga terlihat lebih kekar dan sangar seperti MT-09, yang melengkapi varian Yamaha MT.
Headlamp MT-07 |
Motor Sport ini disinyalir akan dipasarkan di wilayah Eropa serta Amerika, performa yang didukung dengan dua silinder parallel twin yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 74 hp dengan torsi mencapai 67,8 Nm, yang dapat melintasi trek jauh dan pas untuk turing karena ke agresifan mesin dua silindernya serta dengan menggunakan putaran yang rendah pada mesinnya, sehingga kemungkinan besar tenaga yang di hasilkan MT-07 dapat diajak lebih.
Speedometer MT-07 |
Pada bagian desain, Yamaha MT-07 masih mengusung gaya tanpa fairing yang sama denga MT-09 tetapi mempunyai perbedaan pada bagian penerangan / headlamp, body tengah serta body belakang. MT-07 tampak lebih besar dan lebih gagah dikarenakan tangki yang lebih gede, penonjolan sector mesin serta pendingin udara yang tegak dengan rangka model pipa atau tralis dengan knalpot yang berada tepat dibawah mesin sehingga tampak lebih sangar.
Mesin MT-07 |
Informasi tentang spesifikasi lanjutan dan harga Yamaha MT-07 ini memang belum diketahui pasti, jadi jika anda penasaran tentang Yamaha MT-07, ikuti terus perkembangan tentang motor ini.
0 komentar:
Posting Komentar